Rakai Langit  dan Dongeng Gadis Kepiting

Oleh Teguh Dewangga

Jika di sebuah malam kamu bermimpi bertemu gadis bergaun putih, dengan kepiting-kepiting bakau yang menggelayuti gaun bawahnya, serta rambut lurus yang jatuh menjuntai melewati pinggul, itu artinya sebentar lagi kamu akan bergabung bersama orang-orang yang mengalami hal serupa. Pikiranmu memaksa tubuhmu berlari menuju tengah hutan bakau, bersama deru angin yang berpusing di atas kepala sedangkan orang-orang terkasih akan terseret-seret mencegah kepergianmu dengan burai air mata yang tak pernah surut. Gambaran Gadis Kepiting itu telah menutupi seluruh ingatanmu. Hanya terdapat sepotong ingatan mengenai rupa gadis cantik itu, semakin menuju tengah hutan riak dadamu semakin terpacu. Seperti yang kurasakan saat ini. Sampai aku menemukan gadis itu tersenyum lemah kepadaku.
*
Saat itu aku masih serupa anak kacangan yang tak mau mendengarkan larangan orang tua, tetap saja bermain di hutan bakau sepulang sekolah sampai selepas senja, menangkapi beberapa kepiting untuk dibawa pulang. Setelah berada di beranda rumah, aku akan mendapat jeweran dan sabetan tangkai sapu di pantatku. Membuatku meringis dan segera berlari untuk mandi sebelum adzan berkumandang.
“Kau tau bahwa anak-anak yang belum sunat tak boleh bermain di sekitar hutan bakau?” Aku menggeleng, mulutku masih berkecipak pelan. Diriku tengah menyantap nasi panas dengan udang goreng yang gurih dan manis, sekaligus mendengarkan ibu yang mulai berkisah.
“Gadis kepiting akan mencari anak-anak yang pada siang hari bermain di hutan bakau miliknya. Mereka lebih suka anak-anak yang masih ingusan, atau yang masih suka ngompol di celana….”
“Tapi aku tidak ingusan, Bu, tidak ngompol juga!” sergahku ketika udang goreng tersebut telah melewati tenggorokanku.
“Dengarkan dulu! Belum selesai!” Nyaliku kembali menciut melihat raut wajah ibu yang terlihat garang.
“Dan Gadis Kepiting itu paling suka dengan anak-anak yang belum disunat. Ia akan sangat senang mendapati anak-anak bermain-main di hutan bakau terlebih di daerah Selatan. Mereka akan pulang dengan kemaluan yang telah bersunat serta warna merah dan bau amis darah yang membasahi celana.” Tenggorokanku tercekat. Serasa menelan getah cempedak yang membuatku tak sanggup lagi melanjutkan makan malam. Aku bergidik ngeri mencoba mencari kebenaran di dalam wajah ibu. Tapi, wwhanya ada sudut mata ibu terlihat menantang, seolah tanpa ada kebohongan yang tertutupi sedikitpun.
*
Pelukan ibu terasa hangat ketika ia mengulang kembali kisah-kisah bebalku tersebut. Kisah masa kecil yang saat ini aku benar-benar berharap tak pernah melakukannya. Dan beberapa hari setelah ibu bercerita mengenai dongeng Gadis Kepiting aku memutuskan untuk mau disunat. Saat itu kepalaku dipenuhi terbayang-bayang Gadis Kepiting akan menculikku dan pulang-pulang celanaku sudah bersimbah darah. Aku tak bisa membayangkan bagaimana rasa perih serta merah darah yang mengucur dari celah kedua pahaku.
Sebenarnya cerita tentang dongeng yang diceritakan oleh ibu malam itu tak sepenuhnya benar. Kamu tahu mengapa dongeng tersebut diceritakan kepada kami? Terlebih kepada anak-anak bengal yang sulit sekali diberitahu. Kami dilarang bermain di hutan bakau agar bakau-bakau tak rusak oleh tangan dan kaki kecil kami. Terlebih di daerah Selatan tempat tumbuhnya tunas-tunas pohon bakau muda. Orang tua tak mau merusak alam yang telah bermurah hati melayani kehidupan orang-orang pesisir sini.
“Kemarahan Gadis Kepiting bermula saat mesin-mesin mulai datang dan mengeruk tanah di tengah hutan bakau sedangkan beberapa orang tiba-tiba bermimpi bertemu Gadis Kepiting itu. Orang yang mimpinya didatangi gadis itu, satu-persatu berlarian menuju ke tengah hutan. Termasuk ayahmu, Rakai. Sampai mesin-mesin itu selesai dan pekerja-pekerja pulang meninggalkan desa ini, ayahmu juga belum pernah ditemukan.” Napasku hampir tertahan selama ibu mengisahkan hal tersebut. Mengapa hal tersebut baru diungkapkan setelah berbilang tahun berlalu?
Tiba-tiba ada warna basah di mata ibu, kesedihan menggelayuti rupa wajahnya yang kelelahan. Berikutnya hanya ada air mata yang menggantung jenuh lantas menetes membasahi tanah. Buncah kebahagiaan saat ibu memutar kenangan masa kecilku meruap seketika.
Orang-orang kota itu memang membuat lubang dan sampai saat ini truk-truk tak henti-hentinya lalu lalang membawa beban di punggung kendaraan. Ibu tak penah bercerita lebih jauh mengenai truk-truk yang lalu lalang tersebut. Juga orang-orang di pesisir sini. Sedangkan mengenai orang-orang yang mimpinya didatangi Gadis Kepiting, sungguh, baru kali ini aku mendengar kisahnya.
Sebenarnya senja sebelum aku pulang dan mendapati ibu telah membawa tangkai sapu di beranda rumah, lantas menceritakan dongeng Gadis Kepiting itu pada malam harinya, aku telah melangkah lebih jauh ke tengah hutan. Bersembunyi di balik akar bakau yang saling bertautan untuk melihat truk-truk tersebut memuntahkan muatan. Tapi bukan muatan padat. Bentuk truk-truk mereka seperti truk seperti pada umumnya namun punggungnya telah berubah sebagai penampung cairan bening kekuningan, lantas mereka dengan hati-hati memasukkan ke dalam lubang tersebut. Di sampingnya berdiri sebuah gubuk, seperti rumah dari papan dengan beberapa prajurit berseragam berjaga.
Cerita itu kusimpan rapat-rapat sampai akhirnya aku bersekolah di kota dan kembali lagi ke desa ini saat liburan tiba. Ibu sudah semakin tua, tapi tubuhnya tak pernah semakin ringkih. Seolah beban itu tak pernah bisa membuatnya melemah. Kini tubuh tuanya duduk di sampingku dengan segelas kopi, sepiring bakwan ikan, serta setumpuk kenangan yang membuat derai air matanya tak kunjung usai.
“Gadis Kepiting itu bukanlah sekadar dongeng, Rakai. Ia menawan ayahmu dan akhirnya menuruti segala permintaanya. Pagi itu ayahmu bercerita bahwa pada malam hari ia bermimpi bertemu dengan seorang gadis yang teramat elok, tapi ada sesuatu yang janggal pada gadis itu. Gaun putih miliknya diselimuti oleh kepiting-kepiting yang hidup dan bergerak. Sehingga warna cangkangnya yang kehijauan hampir menutupi bagian bawah gaunnya. Sungguh lelaki manapun akan bertekuk lutut di hadapannya. Ingatan mereka mendadak tumpul. Gadis kepiting itu menjelma menjadi sebuah candu.” Ibu membukam sendiri perkataannya dengan telapak tangan. Ada kesakitan yang menjalari tubuhnya. Tanganku merengkuh pundaknya yang telah luyut itu.
“Baru kali itu aku melihat ayahmu begitu kesetanan, berlari menerjang hutan bakau saat senja hendak usai. Ayahmu berlari dengan mengacungkan parang, lantas tubuhnya hilang di balik pepohonan. Saat itu lubang-lubang baru setengah dirampungkan. Dan dari telingaku sendiri aku mendengar sebuah tembakan yang membuat perasaanku tak keruan, sampai larut malam aku masih menunggu ayahmu.”
“Ayahmu bukan orang pertama yang didatangi oleh Gadis Kepiting dalam mimpinya. Saat mesin-mesin itu berderu membabati tengah hutan, beberapa orang dengan perangai persis seperti ayahmu masuk ke dalam hutan sembari mengacungkan parang. Dan sampai saat ini tak pernah kembali. Pada suatu waktu beberapa lelaki di pesisir ini tak bisa mengatupkan mata selama berhari-hari karena khawatir gadis itu akan menawan mereka. Pesisir ini seolah diteror dan digerogoti perlahan oleh mimpi-mimpi janggal itu. Dan akhirnnya orang-orang pesisir memilih untuk bungkam dan benar-benar menjauhi hutan bakau. Mereka juga tak ingin berurusan dengan orang-orang yang membawa mesin-mesin itu.”
“Sebenarnya apa yang dilakukan oleh orang-orang itu? Mengapa mereka membuat lubang di tengah hutan?”
“Mereka menimbun bensin, mereka membawa bensin-bensin dari kota dan menimbunnya dalam lubang. Ibu minta tolong sekali lagi Rakai, jangan berurusan dengan orang-orang kota itu!” Lidahku kelu sedangkan padanganku silau karena bias senja melukai permukaan pantai di depanku. Ada tangan tua yang menggengam tanganku, dengan buku-buku jari yang teramat pucat dan dingin.
*
Tapi kalau kamu beranggapan suatu saat aku akan dihampiri oleh Gadis Kepiting dalam mimpi, kamu akan salah besar. Bahkan mata kepalaku sendiri sempat tercengang melihat gadis yang gaunnya digelayuti ratusan kepiting berdiri secara nyata di hadapanku. Sungguh bukan bermaksud diriku untuk membual tapi benar adanya bahwa kecantikan gadis tersebut melebihi kecantikan gadis manapun yang pernah kulihat.
Jakunku bahkan naik turun ketika memandangnya. Anak rambutnya beterbangan seperti lecut di ujung dahi dengan cuping hidung yang lancip. Ia menghampiriku dengan langkah yang tak kentara seperti sedang melayang di atas permukaan tanah. Tangannya membelai pipiku. Ada sesuatu yang meletup di benakku. Bahkan debar jantungku menjadi terpacu.
“Tolong aku, bebaskan aku dari orang-orang itu! Aku tunggu di belakang gubuk tersebut, Rakai! Aku mohon…aku tunggu kedatanganmu. Tolong aku Rakai Langit…!” Setelah itu mulutnya yang kecil mengecup pipiku pelan. Dan tubuhnya kembali melayang, berjalan menuju tengah hutan tanpa memalingkan lagi mukanya.
Aku pulang dengan keadaan linglung, berulang kali aku mencoba menelan ucapannya. Dalam singup ruangan kamar, aku mengutuki kecerobohanku saat menerobos hutan bakau siang tadi. Lantas memutar kembali perjumpanku dengan Gadis Kepiting itu. Memejamkan mata berharap kecupan yang sedemikian singkat tak akan tersangkut kembali dalam ruang kosong di dalam ingatan. Diriku bertanya-tanya, apakah maksud dari pertolongan yang ingin ia dapatkan dariku? Ibu datang dari balik dapur dengan membawa udang goreng kesukaanku, tapi tubuhku seolah ingin menolaknya.
“Aku bertemu Gadis Kepiting itu, Bu!” Ibu menelan ludahnya sendiri.
“Kamu bermimpi, Rakai? Sungguhkah?” Mukanya mendadak pucat dan tangannya yang tengah merengkuh periuk nasi bergetar.
“Bukan, Bu. Sungguh aku bertemu langsung. Dia cantik. Sangat cantik malah. Dia meminta pertolonganku.”
“….”
“Bu…?”
“Jangan Rakai, sungguh ibu tak ingin kehilangan dirimu. Cukup sudah ayahmu direnggut gadis tersebut. Itu hanya ilusi Rakai, itu bukan kenyataan. Persetan dengan Gadis Kepiting itu, Rakai. Tolong jangan turuti permintaannya!” Aku bergeming, dan malam itu tak sedikitpun aku menyantap makanan.
Tengah malam, ketika purnama sempurna membasahi pesisir dengan sinarnya, aku menuju tengah hutan bakau. Ibu telah meraung-raung di depan rumah memintaku kembali. Tapi aku bersikeras. Logikaku benar-benar tumpul. Kakiku melangkah cepat tanpa aku tahu bagaimana mencegahnya. Gadis Kepiting seolah telah masuk ke dalam telingaku, merintih dan terus meminta pertolongan sekeras-kerasnya.
Tak lagi kupedulikan tajamnya akar pohon bakau yang menggores kulitku. Dengan setengah berlari dan terkadang melompat menghidari akar bakau yang bertautan aku segera menuju tengah hutan. Ada cahaya kecil dari lampu merkuri di gubuk tempat prajurit-prajurit itu berjaga. Pandanganku dengan cepat tertuju pada pintu belakang gubuk, tanganku segera membuka pintu yang tak tertutup secara penuh tersebut.
Pandangan gadis kepiting itu benar-benar nelangsa. Tapi seketika tersenyum lemah ketika melihatku datang. Tangannya terikat tali dengan basah air mata yang menetes di pipinya. Tapi tubuhnya tak lagi tertutupi gaun kepiting. Tidak tertutupi sedikitpun kain. Sedangkan salah seorang prajurit tersebut murka mendapatiku berdiri tercengang di situ. Kepalan tangangku mengeras dan segera menghantam rahangnya. Aku mencoba melepaskan ikatan pada tangannya yang kurus itu, tapi prajurit tersebut segera melayangkan tendangan ke arahku. Diriku terhuyung. Dan bertubi-tubi tempelengannya yang keras mendarat di wajahku. Gadis kepiting itu tampak ingin memberontak, tapi tubuhnya bahkan teralu lemah untuk bergerak.
Prajurit tersebut segera menutup kembali celananya. Dalam keadaan setengah sadar aku tak bisa lagi membedakan rasa sakit dan amarah yang memenuhi tubuhku. Beberapa orang segera menyeretku. Bahkan salah seorang dengan sengaja menimpuk kepalaku dengan bopor senapan.
Diriku kini tengah bersimpuh di samping lubang. Dalam keremangan malam aku tahu bahwa nyawaku tengah berada di ujung laras senapan yang tengah diarahkan kepadaku. Letusan itu membawa sesuatu yang membuat dadaku perih dan panas. Membuatku terhuyung dan terjengkang ke belakang. Tercebur dalam cairan dingin. Semakin lama semakin tenggelam. Pandanganku menangkap burai darah yang keluar dari dadaku sendiri bercampur dengan cairan bensin. Semakin lama semakin dalam sampai aku merasana sesuatu yang keras di punggungku. Dasar dari lubang. Dalam terang purnama ujung nyawaku hampir melayang. Dan gambaran cantik Gadis Kepiting tersebut turut melepas segala kesadaranku.

***
Penulis adalah mahasiswa
Pendidikan Teknik Otomotif. Cerpen ini Juara I kategori Cerita Pendek Kompetisi Penulisan Rubrik Majalah Komunikasi 2015.