Lokakarya: Suasana saat lokakarya berlangsung

Setelah mengadakan diklat anggota, berbagai LSO di Fakultas Teknik secara hampir bersamaan juga mengadakan lokakarya. Kali ini giliran Workshop Elektro (WS) lokakarya. Lokakarya itu sendiri berisi pembacaan program kerja beserta dana yang dibutuhkan untuk masing-masing kegiatan tiap divisi. Program kerja yang telah disusun belum tentu diterima sehingga untuk menemukan kesepakatan dalam pelaksanaan program kerja yang akan dijalani selama setahun, diadakanlah kegiatan ini.


Kegiatan yag berlangsung pada hari Sabtu (6/10) ini diselenggarakan di Gedung G4 Fakultas Teknik. Sebanyak kurang lebih 65 orang hadir dalam lokakarya Workshop Elektro yang terdiri dari Anggota Workshop angkatan 2007, 2008, 2009, dan dosen.
Acara ini dimulai pada pukul 07.15 yang dibuka oleh Rosy, mahasiswa Elektro Prodi PTI angkatan 2008 selaku Ketua Workshop Elektro 2010. Dilanjutkan dengan sambutan Bapak Ashar selaku Pembimbing Workshop Elektro. Baru kemudian dilanjutkan dengan pembacaan program kerja dari masing-masing divisi. Program kerja itu sendiri disusun dari masukan-masukan para anggota dan keputusan ketua divisi. Divisi WS terdiri dari lima divisi, yaitu divisi Projas yang diwakili Johan, Divisi Power yang diwakili Anam, Divisi Broadcast yang diwakili Enggar, Divisi IT yang diwakili Aziz, dan Divisi Robotik yang diwakili Deny. Seluruh ketua divisi Workshop Elektro tersebut adalah mahasiswa Prodi PTI angkatan 2008.
Lokakarya Workshop kali ini dinilaiĀ  sukses karena melihat banyaknya tanggapan yang diutarakan para anggota mengenai program kerja setiap divisi. Tidak hanya itu, sebagian besar peserta cukup puas dengan program kerja setiap divisi. ?Jeng