Pelepasan duta dari Jawa Timur untuk mengikuti lomba Keroncong dan VocalĀ Grup dalam ajang Pekan Seni Mahasiswa Nasional (Peksiminas) 2018 dilakukan di gedung Graha Rektorat lantai 8 pada (11/10). Kegiatan pelepasan ini diresmikan langsung oleh Rektor Universitas Negeri Malang (UM), Prof. Dr. AH. Rofi’uddin, M.Pd. dan Wakil Rektor III, Dr. Syamsul Hadi, M.Pd, M.Ed. Setelah mengikuti kejuaraan di provinsi dan meraih juara 1 di bidang keroncong dan _vocal_ grup, kini UM semakin mantap melebarkan sayap ke tingkat nasional.

Lokasi pelaksanaan tangkai lomba keroncong pada Peksiminas tahun ini akan dipusatkan di Yogyakarta. Beberapa kampus ternama seperti Universitas Gajah Mada, Universitas Atmajaya, Institut Seni Indonesia Yogyakarta, Duta Wacana, Ahmad Dahlan, dan STikom diperkirakan akan menjadi tuan rumah.

“Berangkat pada tanggal (15/10) kembali pada tanggal (21/10). Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada jajaran pimpinan UM yang sudah memberikan motivasi dan sarana, maupun pembinaan sehingga mahasiswa UM bisa juara karena dukungan yg luar biasa dari universitas,” tutur Hartono, Ketua Pelaksana Lomba Keroncong dari UM

Cintya