Angka kenaikan penyebaran Covid-19 memberi ketakutan tersendiri bagi masyarakat. Berbagai upaya dilakukan untuk menekan penyebaran Covid-19 ini. Mahasiswa KKN Universitas Negeri Malang (UM) ikut turun tangan dalam menindak fenomena ini. Bertempat di Desa Tawangsari, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, mahasiswa KKN UM Edisi Covid-19 melakukan pembagian 1000 masker (18 & 23/6). Selain membagikan masker, mahasiswa juga memberikan produk pengabdian lainnya seperti tempat cuci tangan, sembako, buku, dan sebagainya. Ketua Divisi Produk Masker KKN UM Desa Tawangsari, Catur Nur Cahyaning mengatakan bahwa pembagian masker ini dilaksanakan dengan dua tahapan. Tahap pertama dilakukan penyerahan secara simbolis oleh Koordinator KKN UM Desa Tawangsari, Oktavian Rendra Pratama, didampingi oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), Nailul Insani S,Pd., M.Sc. kepada perangkat Desa Tawangsari. Penyerahan ini diwakilkan oleh 10 mahasiswa. Pembatasan jumlah perwakilan kelompok KKN ini untuk menaati protokol pencegahan Covid-19. Program kerja 1000 masker ini bertujuan untuk menekan risiko penyebaran Covid-19 di Desa Tawangsari. “Masyarakat diharapkan dapat menerapkan protokol kesehatan secara disiplin dengan memakai masker. Masyarakat perlu waspada dan menjaga kesehatannya di mana pun mereka beraktivitas. Kami akan ikut turun tangan untuk mencegah penyebaran Covid-19 melalui progam kerja mahasiswa KKN UM Desa Tawangsari,” tuturnya.

Tahap kedua, 500 masker telah dibagikan ke instansi pendidikan swasta seperti TPQ dan Madrasah Ibtidaiyah. Pengurus TPQ Al Maqfuroh, Bu Umi Khopsoh, mengaku terharu. “Bantuan masker ini sangat diperlukan oleh adik-adik di sini. Kami berterima kasih kepada mahasiswa KKN UM. Belum ada yang memberikan bantuan seperti ini sebelumnya, biasanya bantuan yang ada akan diserahkan ke sekolah-sekolah negeri,” jelasnya. Selain memberikan masker pada instansi pendidikan swasta, pembagian masker juga diberikan kepada masyarakat Desa Tawangsari. Pembagian masker ini disambut baik oleh masyarakat. “Kami sangat senang dengan bantuan mahasiswa KKN UM ini. Pemberian masker gratis ini sangat efektif dan bermanfaat. Semoga kegiatan pengabdian di desa ini akan barokah untuk kalian semua,” ucap syukur salah satu warga Desa Tawangsari, Fatih Iqbal Maulana.

Harapan ke depan untuk rekan mahasiswa dapat terus berkontribusi dan mengapdi pada masyarakat. Mahasiswa adalah bagian dari masyarakat. Mahasiswa menuntut ilmu untuk kembali dan menyatu kepada masyarakat. Memberikan edukasi, memecahkan masalah, dan membangun masyarakat menuju kemajuan.

Kontributor: Kusuma Dewi, Mahasiswa Jurusan Geografi

Editor: Bunga|Admin: Maria