Papan nama jalan dan tempat sangat penting untuk menunjukkan arah sekaligus memberikan informasi alamat sebuah lokasi secara rinci baik nama dan nomor rumah atau gedung yang berada di jalan tertentu. Papan nama juga diperlukan untuk menunjukkan lokasi RT, RW dan kode pos sebuah wilayah tertentu. Nama jalan dan tempat akan memudahkan pencarian secara online melalui Google Map atau Google Earth.

Idealnya, semua wilayah memiliki papan nama jalan dan tempat, tetapi fasilitas tersebut belum dimiliki secara lengkap oleh Desa Nglebak. Oleh karena itu, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Universitas Negeri Malang (KKN UM) 2021 Desa Nglebak berinisiatif menyelenggarakan program pembuatan dan pendampingan pemasangan plang nama jalan pada Jumat (16/7). Pembuatan plang nama jalan dan tempat dimulai dengan pengajuan perijinan, penjelasan ide program, dan koordinasi oleh penanggungjawab kegiatan kepada perangkat Desa Nglebak. Langkah tersebut bertujuan memastikan nama-nama jalan dan tempat-tempat yang perlu diberi papan nama plang. “Kami menjelaskan gagasan pembuatan plang untuk mendapatkan izin. Kami juga ingin memperoleh arahan dalam membuat dan memasang plang nama,” ujar Windy selaku penanggungjawab.

Setelah memperoleh persetujuan dari perangkat desa, mahasiswa KKN UM 2021 Desa Nglebak dan remaja desa pada Sabtu (3/7) mulai membuat plang berbahan besi hollow berukuran 4×4 cm dan plat besi 60×15 cm dengan tinggi plang dua meter. “Untuk nama jalan dan plang, kami memesan cuttin sticker agar lebih efisiensi dan hasilnya lebih bagus daripada menggunakan cat pylox,” ujar Bimar selaku peserta KKN. Papan nama jalan yang dibuat yaitu Jalan Bongso dan Jalan Kapa Sari sedangkan Papan nama tempat yang dibuat adalah Balai Desa Nglebak dan Makam Desa. Pemasangan papan nama jalan dan tempat memperoleh tanggapan positif dari warga desa. “Warga berharap, tidak ada lagi masyarakat luar desa yang tersesat atau salah tujuan karena selama ini banyak masyarakat luar desa yang mengalami hal tersebut,” ujar Misri selaku kepala desa.

Pewarta: Windy Setyadi dan Bimar Adji Subhekti