nK omunikasi edisi kali ini menyajikan pernakpernik nuansa Ramadan yang penuh
berkah sekaligus menyambut lebaran.
Saat bulan Ramadan yang telah kita lalui
kemarin banyak sekali kegiatan di kampus yang tidak kita jumpai di luar Ramadan, kegiatan menarik tersebut kami himpun dalam edisi 293 ini.

Beriringan dengan Ramadan, mahasiswa menikmati liburan panjang, tetapi kru Komunikasi
tetap semangat menjalankan tugas.
Hal ini tidak menyurutkan semangat
seluruh kru, justru semakin bergelora demi
tercapainya target penerbitan yang lebih baik dan berkualitas, tentu saja dengan usaha
maksimal. Hanya sedikit mahasiswa baru yang
mengetahui nuansa Ramadan di kampus UM
terlebih di Kota Malang. Untuk itu, kami himpun
kegiatan-kegiatan yang bersifat menarik dan
positif baik di kampus maupun di luar UM agar
menambah informasi dan wawasan, khususnya
bagi mahasiswa baru.
Salah satunya jamaah tarawih berduyunduyun
berdatangan ke masjid Al-Hikmah,
nuansa khidmat dan khusuk pun terasa di
masjid UM ini. Pada detik-detik menjelang
buka puasa, di sepanjang Jl. Surabaya banyak
sekali kami temui mahasiswa dari UKM menjual
ta’jil dan makanan, kekompakan mereka juga
menambah suasana hangat saat ngabuburit.
Aneka ragam kuliner khas Malang pun tersedia
di sana. Selain itu, kegiatan-kegiatan bertema
religi juga banyak diselenggarakan oleh
Ormawa UM yang dapat dinikmati di rubrik
Seputar Kampus.
Tidak hanya di sekitar UM, nuansa Ramadan
juga kami telusuri di daerah Jl. Raya Sukarno-
Hatta (Suhat) Kota Malang dan kami temui
Kampung Ramadan, setelah itu kami juga
melakukan wisata religi sampai ke makam
mantan presiden RI, KH. Abdurrahman
Wahid dan KH. Hasyim As’ari yang terletak di
Jombang. Untuk mengetahui pengalaman
tentang wisata religi ini, dapat diikuti di rubrik
Wisata.
Kegiatan lain yang kami sajikan adalah
pelaksanaan Monitoring dan Evaluasi Eksternal
Program Kreativitas Mahasiswa (Monev PKM)
didanai Dikti tahun 2014. Dari Monev ini akan
ditentukan jumlah PKM yang akan maju ke
Pekan Ilmiah Nasional (Pimnas). Sebagai salah
satu media kampus, Komunikasi juga turut
mengenalkan prodi-prodi baru di UM yang
kami tampilkan di rubrik up to date . Sederet
prestasi gemilang mahasiswa UM juga kami
himpun di edisi ini.
Selain berbagai kegiatan yang kami
paparkan, pembaca juga dapat menyimak
berbagai macam berita dan informasi menarik
lainnya dari setiap halaman yang kami sajikan
dalam Komunikasi edisi 293 ini. Semoga berita
yang diberikan Komunikasi dapat menemani
pembaca saat lebaran.
Tiada gading yang tak retak, begitu pula
kami, sekuat apa pun dan sebesar apa pun
semangat kami dalam menyajikan sederetan
berita di Komunikasi, mungkin ada hal yang
kurang sempurna. Untuk itu, di hari yang fitri ini,
kami segenap kru Komunikasi mengucapkan
selamat hari raya Idul Fitri 1435 H, minal aidin
wal faidzin mohon maaf lahir dan batin. Mari
kita sambut hari kemenangan dengan bahagia.
Selamat membaca.
Penulis adalah Redaktur Pelaksana
Komunikas