Pernakah anda mendegar Tax Lovers Community (TLC)?. TLC sendiri adalah suatu organisasi mahasiswa di bawah naungan Tax Center Fakultas Ekonomi (FE) Universitas Negeri Malang (UM)  dan Dikrektorat Jendral Pajak Kantor Wilayah III Malang. Organisasi ini berdiri pada tanggal 19 Nopember 2014. Sempat vakum beberapa saat di karenakan pergantian penggurus tapi hal itu tak menyurutkan gelora semangat dan antusias anggota dan penggurus TLC yang baru untuk menghidupan organisasi yang mereka cintai. Hal itu terbukti dari mereka yang telah sukses membuat acara besar yaitu Festival Pajak sejawa-bali.

Acara festival ini terdiri dari tiga acara yaitu poster and video competition, call for paper dan seminar nasional. Seminar nasional sendiri dilaksankan pada minggu(4/3) bertempat di Aula D4 FE. Panitia tak tanggung-tanggung dalam membuat acara yang ini hal itu terlihat dari para pemateri seminar yang di datangkan, mulai dari Drs.Ir Yohanes Hadi Soesilo, S.Th, M.Div., M.E (dosen FE UM), Muslimin Anwar(Ekonom Bank Indonesia) hingga Drs Ken Dwijugiasteadi ,Ak.,Msc (dirjen pajak). Berbagai mahasiswa dari berbagai latar belakang mulai dari vokasi, sarjana hingga pascasarjana  dan masyarakat umum turut hadir dan menyemarakan festival pajak ini terutama seminar nasional.

Mengangkat tema mengkaji keberhasilan tax amnesty dalam mewujudkan stabilitas makro ekonomi di indonesia panitia berusaha semaksimal mungkin memberikan pengetahuan ke masyarakat umum khususnya mahasiswa tentang bagemana tax amnesty berjalan. Turut hadir juga wakil dekan III Fakultas Ekonomi Sugeng Hadi Utomo yang sekaligus membuka acara seminar nasional tersebut.

“Syukur alhamdulilah acara berjalan dengan lancar dan tak ada kendala yang tak bisa dihadapi ucapakan terima kasih yang tak teringga kepada seluruh rekan-rekan tim yang mau bahu membahu bekerjasama hingga acara ini sukses dan tentunya para peserta dan pemateri yang mau menyisihkan waktu demi berjalannya acara ini”ujar Siti Khoiriah selaku penanggung jawab seminar nasional di kesempatan lain ia juga menambahakan dan tentunya mengharapkan semoga acara TLC dari tahun ketahun semakin besar, semakin seru dan meriah tentunya yang tak lepas dari dunia seputar pajak agar bisa memberikan pengetahuan kepada masyarakat luas. Serta TLC menjadi organisasi yang maju dan memiliki dedikasi tinggi untuk dunia perpajakan.

”Acara yang sangat manarik dan tentunya sangat seru, banyak doorprize yang tak teruga oleh peserta sendiri, pembicara atau pengisi acara yang berbobot dan berkompeten dibidangnya semoga di tahun tahun berikutnya atau acara acara yang akan datang lebih meriah lagi dan tentunya seru’’ imbuh olivia hayu pramesti selaku salah satu peserta seminar.(Adi)